Hey, bosen ga sama hiburan yang itu-itu aja. Yuk, kita liat street festival siapa tau bisa menambah inspirasi kita.
Festival Kemang
Festival yang digelar sepanjang jalan 1 km ini menampilakan kesenian dan stand makanan betawai. Bahkan pernah ditampilkan beberapa tarian mancanegara. Festival ini dikenal juga sebagai fesitival Palang Pintu. Nama ini diambil dari kesenian betawi yang biasa dipakai dalam adat pernikahaan betawi yang dilakukan calon mempelai pria sebelum bertemu calon mempelai wanita.
Festival Jalan Jaksa
Jalan yang ramai dikunjungi para wisatawan asing ini memiliki event yang rutin dilaksanakan setiap tahunnya. Festival ini menampilkan berbagai macam kesenian Betawi serta berbagai stand makanan tradisional. Festival ini digelar sepanjang jalan 430 m. Selain kesenian tersebut terdapat bazar, marching band serta workshop turut meramaikan event yang digelar selama 3 hari berturut-turut ini.
Braga Festival (Braga Fest)
Ini merupakan event yang biasa digelar di jalan Braga menjelang akhir tahun. Festival ini disebut sebagai pengganti Festival Dago yang sudah tidak ada sejak tahun 2004. Cragafest mencampurkan unsur tradisional serta kontemporer pada aksinya. Acara yang dilangsungkan selama 2-3 hari ini menampilkan berbagai kesenian seperti musik tradisional, seni pahat, sampai drama tradisional sunda. Beberapa komunitas pun ikut meramaikan festival ini seperiti paguyaban sepeda baheula, komunitas motor antik, dll. Selain bisa melihat berbagai kesenian kamu pun dapat menikmati nuansa bangunan Eropa di sepanjang jalan ini.
Jogja Java Carnival
Festival yang berlangsung pada hari ulang tahun kota Yogyakarta ini berlangsung selama 10 hari. Festival ini memadati ruas jalan Malioboro, Ahmad Yani, Trikora, hingga Alun-alun utara Keraton Yogyakarta. Dalam Festival ini menampilkan berbagai perpaduan budaya mulai dari kelompok kesenian lokal, regional, sampai international.
Jember Fashion Carnival
Festival ini merupakan karnava yang terbesar se-Asia. Acara ini biasa diikuti oleh sekitar 600 peserta dan disaksika oleh ribuan penonton. Kostum-kostum yang ditampilkan dalam festival ini sangat lah berbeda satu dan lainnya. Festival ini selalu memiliki tema yang unik setiap tahunnya. JFC sendiri pernah tercatat di MURI sebagai peragaan dengan catwalk terpanjang yakni 3,6 km. wooooow....keren banget ya.. ^_^
Sumber: Gogirl Desember 2009
gambar: google.
0 Comments:
Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda
Subscribe to:
Posting Komentar (Atom)