Blogger Template by Blogcrowds

.

Kursus Online

Ilmu itu datang bisa darimana saja termasuk dari internet. Nah ini ada beberapa pilihan kursus online yang bisa menjadi pilihan kalian dalam mengisi waktu luang.
1)      Menulis
Punya hobi menulis coba deh kunjungi website ini . website ini mempunyai kerjasama dengan Oxford Course Indonesia. tidak hanya kelas online di sini juga diadakan kelas tatap muka yang diadakan di berbagai cabang Oxford Course Indonesia. Ada beberapa pilihan kelas seperti: kelas Pemula, Kelas Fiksi, Nonfiksi, Online Writing, Bedah Karya, dan Asisten Penulis Buku. Jadwal bisa disesuaikan dengan kesepakatan siswa dan mentor. Kalu kita tidak bisa menghadiri kelas ada resume dari tiap online conference. Untuk urusan biaya yaitu Rp. 495.000/bulan dan free trial 1 bulan untuk pemula yang ini mencoba dulu.
 Other website: http:// www.writingclasses.com
2)      Bahasa
Mau belajar bahasa Jerman coba kunjungi website ini. Website ini cenderung tidak sulit bagi para pemula yang baru belajar bahasa Jerman. Tapi kursus ini gak gratis. Hanya 2 lesson dan 1 review yang bisa diakses tanpa biaya. Selebihnya kita dikenakan biaya sebesar $ 28.20 ( sekitar Rp.240.000) untuk full membership. Nah dengan membayar sebesar itu kita bisa mendapatkan 33 kelas. Cukup terjangkau kan?

Nah ini dia website untuk belajar bahasa Jepang. Pertama-tama kita bisa masuk ke introduction untuk mengenal karakteristik dan aturan dalam bahasa Jepang. Lalu kita bisa mulai memilih grammar, frase, pronunciation,  dan dictionaries yang sangat lengkap. Disini kita juga diajarin nulis huruf kanji, hiragana, katakana, dan kaligrafi.

Spanyol: http//studyspanish.com
Keanggotaan di website ini ada yang free dan ada yang premium. Mulai dari kelas beginner, intermediate, dn advanced. Kelas premium cocok untuk kalian yang ingin belajar bahasa spanyol secara mendalam. Pilihan complete course pun dilengkapi dengan audio CD dan mp3 format berdurasi sekitar 60 menit yang bisa di download. Pronuunciation tutorial pun bisa dilihat di web dengan sangat detail sehingga memudahkan bagi kita dalam mengikuti pelajarannya. Disini kita juga bisa melihat perkembangan belajar kita dengan adanya fasilitas report card.

3)      Fotografi : http://www.morguefile.com 
Website ini menampilkan foto-foto yang dipostkan oleh orang-orang kreatif. Kita juga bisa buat portofolio yang dilindungi hak ciptanya. Kalau mau belajar soal fotografi bisa masuk ke Classroom. Di sini kita bisa mendapatkan pelajaran langsung dari fotografer Jodie Coston. Basic lesson membahas soal komposisi lighting, lensa, dll. Di tiap akhir pelajaran ada tugas mengasah skill dari masing-masing pelajaran. Kita juga bisa bertukar pendapat sama anggota lainnya di kolom diskusi.

4)      Web Design : http://www.w3schools.com
Di situs ini kita bisa belajar lengkap mengenai mendesain web. Pelajaran yang di dapat seperti HTML,  XML, CSS, JavaScript, PHP, hingga SQL. W3 schools menyediakan tutorials, reference, dn examples yang lengkap dan pastinya gratis. W3 schools juga punya forum online  buat yang mau bertanya tentang subjek pembelajaran yang diberikan. Serunya kita bisa mendapatkan sertifikat W3 schools untuk penunjang kelulusan kita. Certification  Requires Skills dimana untuk mendapatkannya kita harus mengikuti tes ujian yang diawasi oleh supervisor untuk mastiin kita tidak berbuat curang. Nama supervisor ini akan tercantum di sertifikat kita. Jadi pilihlah supervisor yang memiliki kredibilitas dalam bidang ini.

Sumber : Gogirl! Magazine 79/ Agustus 2011

0 Comments:

Post a Comment



Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda