Blogger Template by Blogcrowds

.

Tempat liburan Indoor


Pengen seru-seruan liburan tapi males panas-panasan. Ini ada beberapa pilihan tempat liburan indoor buat kalian.
1)      Timezone Supermall Karawaci
Kalian semua pasti tau dong Timezone.  Nah ini dia Timezone terbesar di Indonesia yang mempunyai wahana-wahana keren yang pastinya beda sama Timezone di mall-mall lainnya. Salah satu rekomendasi wahananya yaitu Light Catcher, roller coasternya Timezone. Roller coaster ini cukup memacu adrenalin dengan kecepatannya putarannya 360 m per detik. Tingginya sekita 23 m dan memiliki panjang lintasan sepanjang 360 m. Untuk menaiki roller coaster ini kita cukup mengeluarkan uang Rp. 12.000 untuk 2 kali putaran . Nah selain roller coaster ini masih banyak wahana lainnya seperti  Bom Bom Car, Victory Lap, dan Sillen Hills.
Tempat : Supermall Karawaci, Jl. Boulevard Diponegoro No. 105 Lippo Karawaci Tangerang
2)      @america
Ini adalah pusat kebudayaan Amerika berbasisi teknologi tinggi yang dibuka untuk umum. Disini kamu bisa mendapatkan pengetahuan tentang Amerika dan kerja samanya dengan Indonesia . Karena berbasis teknologi kamu bisa meminjam iPad yang bisa digunakan selama berada di dalam area. Ada dua ruangan utama di tempat ini yaitu Auditorium untuk mengadakan acara besar dan Classroom untuk mengadakan acara-acara berkapasitas terbatas. Disini kita juga bisa menjelajahi seluruh dunia dengan menggunakan 3D Google Earth di layar super besar. Woow seru kaan!!! Makanya ayo kunjungi @america yang terletak di mall Pasific Place ini. Untuk mengetahu info lebih lanjut dan kalo mau tau acara-acara apa saja yang dilangsungkan di @america bisa kunjungi web nya di : www.atamerica.or.id
Tempat: @america Pasific Mall,  Lt. 3, Unit 325 Jl. Jend Sudirman  kav 52-53
3)      Trans Studio Bandung
Ini dia Indoor Theme Park yang banyak di bicarakan orang-orang. Ada 3 zona yang bisa kita jelajahi disini. Studio Central dengan desain warna ala Hollywood. Lost City buat kita yang suka menjelajah dan Magic Corner yang bertema Eropa pertengahan. Ada sekitar 20 wahana yang bisa kita coba di Trans Studio  yang paling seru pastinya Yamaha Race Coaster, one of 3 top extreme roller coaster in the world. Kecepatannya mencapai 130 km/jam  dan kita akan meluncur mundur dengan ketinggian 40 m. Selain itu ada pula wahana Giant Swing, Vertigo, dan Transcar. Kita juga bisa mengikuti proses pembuatan acara televisi di Trans Broadcast Museum.
Di zona Lost City, ada Sky Pirates dan wahana Jelajah yang bisa kita coba. Tapi kita harus siap-siap basah yak arena kita akan melewati air terjun setinggi 13 m. Di zona Magic Corner kita bisa coba wahana Dunia Lain The Ride di sini kita bisa melihat tempat-tempat mistis di daerah Bandung. Kita juga bisa menikmati pertunjukan teater di Trans City Theater dan Ampitheatre . Seru kan? Ayoo kunjungi Trans Studio Bandung di Bandung Super Mall ini.
Tempat: Trans Studio Bandung, Jl. Gatot Subroto No. 289
Harga: Weekdays: Rp.150.000 ; Weekend: Rp.200.000
 
4)      Laser Golf
Kalau kalian tau permainan laser game di kemang ini merupakan variasi baru dari permainan ini. Permainan ini terletak di lantai atas Laser Game.  Di sini terdapat 9 holes di dalam ruangan full AC. Tempat ini memiliki 2 tema dekorasi, Jungle dan Ocean, cat glow in the dark-nya punya efek 3D. bikin kita seaakan bermain golf di dalam hutan atau lautan. Cara mainnya sama dengan permainan golf biasa. Aturannya, dalam satu tim maksimal pemain 4 orang, jangan mengulang atau melewati holes, dan ayunkan stik dengan hati-hati agar tidak terkena pemain lainnya. Kita mempunyai 6 kali kesempatan memukul di masing-masing hole. Sepintas sih tidak sulit, tapi jalur, stik dan bola yang juga glow in the dark terkadang menipu focus kita. Mau coba yuuk dating ke Laser Game kemang.
Tempat: Laser Golf @ Laser Game Indonesia Jl. Kemang Raya No.16 A
Harga: Rp. 30.000 / orang

Sumber: Gogirl! Magazine Agustus 2011

0 Comments:

Post a Comment



Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda